Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2017

STUDI LAPANGAN KE HOME INDUSTRY ISTANA KERIPIK EKA SEPTIA

Gambar
Jumat 24 Februari 2017 MA As Sholchah mengadakan observasi lapangan dengan mengunjungi  usaha home industry sebagai aplikasi mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan. Pesertanya 88 orang siswi kelas XA dan XB dengan didampingi guru mapel Prakarya dan Kewirausahaan, Ninik Desiyanti, S.Pd dan Safrilia Rakhmawati, S.Pd. Berangkat pukul 08.00 WIB, tempat kunjungan adalah Istana Keripik Eka Septia yang beralamatkan di Desa Kebonjaya Kelurahan Purworejo kota Pasuruan. Siswi Kelas XB dan Guru Pendamping Berpose bersama Pemilik Istana Keripik Eka Septia Dalam mapel prakarya terdapat materi karakteristik wirausaha yaitu : disiplin, ulet, berani mencoba dan berani mengambil risiko. Untuk memahami materi karakteristik wirausaha dan agar dapat mengetahui secara langsung dunia wirausaha, maka para siswi diajak berkunjung ke tempat industri rumah tangga Istana Keripik Eka Septia. Siswi berkesempatan untuk praktik proses produksi keripik Di awal kedatangan anak-anak berekanalan deng...

KUNJUNGAN INDUSTRI KELAS XII

Gambar
Kunjungan Industri merupakan program rutin untuk kelas XII yang dilaksanakan di semester ganjil tiap tahun. Jumlah peserta 80 orang siswa dan guru pendamping. MA As Sholchah melakukan kunjungan ke PT Otsuka Amerta Indah, Kejayan Pasuruan pada Kamis, 2 Februari 2017. Kegiatan ini bertujuan untuk mengkaitkan kajian materi pelajaran Geografi tentang Klasifikasi Industri dengan perusahaan sesungguhnya. Otsuka Amerta Indah adalah perusahaan asing asal Jepang produsen minuman isotonik terkenal merk Pocari Sweat. Foto bersama seusai observasi Sekitar pukul 13.30 rombongan MA As Sholchah sampai di lobi perusahaan. Selanjutnya memasuki Aula untuk menyaksikan tayangan profil perusahaan dan proses produksi yang disampaikan oleh Staf Public Relation, Bapak Didik Pribadi. Selanjutnya dilaksanakan tanya jawab. Salah satu peserta menanyakan arti kata pocari. “Pocari itu artinya kalau dalam bahasa Indonesia sama dengan ungkapan “wow”, ungkapan yang biasa diucapkan orang ketika merasakan sensasi...

MA AS SHOLCHAH JUARA I LOMBA PADUAN SUARA, DUET DENGAN BUPATI

Gambar
Mengawali tahun 2017, MA As Sholchah kembali menorehkan prestasinya. Dalam Lomba Paduan Suara Se-Kabupaten Pasuruan dalam rangka Konferensi Cabang  (Konfercab) XVI IPPNU Kabupaten Pasuruan, Sabtu 28 Januari 2017 di Pendopo Kabupaten, Tim Paduan Suara MA As Sholchah menjadi Juara I. Gelar juara ini diraih setelah tampil apik dalam membawakan lagu Mars IPPNU dan Himne Pelajar. Tim Paduan Suara MA As Sholchah selfie setelah meraih juara Dalam lomba tersebut, Tim Padus yang beranggotakan 10   orang perwakilan dari kelas X, XI dan XII ini seorang bertindak sebagai dirijen dan sembilan orang lainnya sebagai penyanyi. Mereka   tampil maksimal penuh semangat dan percaya diri. Bahkan seusai lomba, Mutmainnah tampil duet dengan Bupati Pasuruan, H. Irsyad Yusuf, membawakan lagu Pasuruan Gumuyu. Juga bersama dua temannya Ilma dan Zila membawakan lagu Arab yang sangat populer di kalangan pecinta gambus, yakni Ma Yajuz dan Magadir. Mutmainnah duet dengan Gus Irsyad, Bup...