STUDI LAPANGAN KE HOME INDUSTRY ISTANA KERIPIK EKA SEPTIA

Jumat 24 Februari 2017 MA As Sholchah mengadakan observasi lapangan dengan mengunjungi  usaha home industry sebagai aplikasi mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan. Pesertanya 88 orang siswi kelas XA dan XB dengan didampingi guru mapel Prakarya dan Kewirausahaan, Ninik Desiyanti, S.Pd dan Safrilia Rakhmawati, S.Pd. Berangkat pukul 08.00 WIB, tempat kunjungan adalah Istana Keripik Eka Septia yang beralamatkan di Desa Kebonjaya Kelurahan Purworejo kota Pasuruan.

Siswi Kelas XB dan Guru Pendamping Berpose bersama Pemilik Istana Keripik Eka Septia
Dalam mapel prakarya terdapat materi karakteristik wirausaha yaitu : disiplin, ulet, berani mencoba dan berani mengambil risiko. Untuk memahami materi karakteristik wirausaha dan agar dapat mengetahui secara langsung dunia wirausaha, maka para siswi diajak berkunjung ke tempat industri rumah tangga Istana Keripik Eka Septia.

Siswi berkesempatan untuk praktik proses produksi keripik
Di awal kedatangan anak-anak berekanalan dengan pemilik usaha yaitu Pak Puji. Kemudian Ibu Puji menceritakan asal usaha dan asal usul nama Eka Septia. Setelah itu, anak-anak diajak melihat langsung proses pembuatan keripik singkong mulai pengupasan, pengiruan, penggorengan, pembumbuan sampai pembungkusan.

Tidak hanya melihat, anak-anak juga disuruh praktik agar lebih memahami proses pembuatan keripik. Adapun produk-produk Eka Septia selain keripik singkong adalah keripik pisang dan keripik talas. Terakhir anak-anak diajak ke tempat penjualan yang berlokasi di pertokoan pasar Kebonagung. (nik/thr).

Postingan populer dari blog ini

Inilah sosok KH. Abdul Hannan Manggisan Tanggul Jember

5 tangga menuju taqwa, pengajian Jumat sore kitab Nashaihul Ibad pondok pesantren putri As Sholchah Warungdowo

Unik dan kreatif ! Kostum gerak jalan MA As Sholchah 2019