Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

PERINGATAN MAULID NABI DI AS SHOLCHAH 2018

Gambar
Siswi MA dan MTs As Sholchah mengikuti acara Maulid Nabi Rabu (5/12), MA As Sholchah bersama MTs As Sholchah mengadakan acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW,  bertempat di mushola As Sholchah. Acara ini diikuti oleh seluruh siswi MA dan MTs As Sholchah beserta semua jajaran dewan guru.  Acara dimulai jam 08.00 WIB dengan pembacaan burdah yang dipimpin oleh tim Al Banjari As Sholchah. Kemudian berdirinya master of ceremony untuk membacakan rangkaian acara. Disusul pembacaan ayat-ayat suci Alquran oleh salah satu siswi MTs, Rusniati (IX A). Acara selanjutnya pembacaan Maulid Diba’ oleh siswi-siswi yang bertugas. Sebagai acara hiburan, pembacaan puisi oleh Asa Mardiatin Nikmah (XI IPS 1), Maulita Nur Aisyah (XI IPS 2) dan Firly Firanti (X IPS 1). Pembacaan Maulid Diba' Sampai pada penghujung acara, Mauidzotul Chasanah yang disampaikan oleh KH. Lukman Hakim Channan selaku Pembina yayasan. Pembacaan doa oleh Ustaz M. Soleh,S.Pd. Dan acara berakhir dengan pembagia...

PENYULUHAN KESEHATAN OLEH DOKTER M. FARHAN JAUHARI

Gambar
dr. M. Farhan Jauhari bersama tim jurnalistik As Sholchah   Senin (17/12) Yayasan Pondok Pesantren Putri As Sholchah kedatangan dokter M. Farhan Jauhari dari klinik Al Aziz, Pasuruan untuk memberikan penyuluhan dan sosialisasi kesehatan. Acara dilaksanakan di aula As Sholchah. Beliau hadir dalam rangka penyuluhan kesehatan, dengan tema “HIDUP SEHAT ALA RASULULLAH”. Acara diikuti oleh seluruh santriwati, dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 10.30 WIB  dr. M. Farhan Jauhari menyampaikan materi kepada siswi MA MTs As Sholchah Menurut apa yang beliau sampaikan, sebenarnya setiap sunnah yang diperintahkan Rasululah memiliki manfaat yang sangat besar bagi kesehatan. Mulai dari tata cara bangun tidur, mandi, makan, dan lain sebagainya hingga akan tidur lagipun Rasulullah mengatur dengan sangat sempurna. Bahkan setiap gerakan sholat apabila diperinci sangat besar manfaatnya bagi kesehatan. Beliau juga menyampaikan menurut penelitian, apabila kita melakukan shola...