 |
dr. M. Farhan Jauhari bersama tim jurnalistik As Sholchah |
Senin (17/12) Yayasan Pondok Pesantren Putri As
Sholchah kedatangan dokter M. Farhan Jauhari dari klinik Al Aziz, Pasuruan untuk memberikan penyuluhan dan sosialisasi kesehatan.
Acara dilaksanakan di aula As Sholchah. Beliau hadir dalam rangka penyuluhan
kesehatan, dengan tema “HIDUP SEHAT ALA RASULULLAH”. Acara diikuti oleh seluruh
santriwati, dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan pukul
10.30 WIB
 |
dr. M. Farhan Jauhari menyampaikan materi kepada siswi MA MTs As Sholchah |
Menurut apa yang
beliau sampaikan, sebenarnya setiap
sunnah yang diperintahkan Rasululah
memiliki manfaat yang sangat besar bagi kesehatan. Mulai dari tata cara bangun
tidur, mandi, makan, dan lain sebagainya hingga akan tidur lagipun Rasulullah
mengatur dengan sangat sempurna. Bahkan setiap gerakan
sholat apabila
diperinci sangat besar manfaatnya bagi kesehatan. Beliau juga menyampaikan menurut
penelitian, apabila kita melakukan
sholat dengan rutin dan
tuma’ninah
sama saja dengan olahraga secara rutin setiap hari. Begitu juga cara makan, minum dan pola hidup Rosulullah yang patut untuk kita teladani demi kebaikan kita sendiri, dunia akhirat.