Unik dan kreatif ! Kostum gerak jalan MA As Sholchah 2019


Unik dan kreatif ! Kostum gerak jalan Madrasah Aliyah As Sholchah 2019


Pasuruan, 28 Agustus 2019
Rabu, 28/08/2019 MA As Sholchah mengikuti lomba gerak jalan yang diselenggarakan oleh kecamatan pohjentrek dalam rangkaian acara peringatan HUT RI 74. Satu pleton barisan yang terdiri dari 16 siswi dan 2 siswi cadangan begitu antusias menyambut kegiatan yang rutin diselenggarakan tiap tahun ini.

Satu minggu sebelum hari H, mereka begitu bersemangat melakukan latihan baris berbaris yang dibina oleh ibu Kamilatin Nisa guru olahraga MA As Sholchah. Selain itu mereka juga tampak sibuk berdiskusi baik secara langsung maupun di grup whatsapp mengenai kostum gerak jalan yang akan mereka pakai. Dan setelah mendapat masukan dari beberapa dewan guru akhirnya mereka memilih kostum kebaya warna merah yang dipadukan dengan sabuk kerudung kuning, kaos kaki putih dan sepatu warna hitam dan yang unik adalah mereka menggunakan capil pak tani. Kontan saja hal tersebut mendapat perhatian dari masyarakat umum yang menyaksikan kegiatan lomba tersebut.


18 peserta lomba gerak jalan ini adalah :
Annisaul Karimah X B
Zuhrotun nafisah Xl A
Konita Mardian XI A
Putri Salsabila Xl A
Tasya Maulidah Xl A
Nabila XI A
Siti Dalifa Fitriyah XI A
Nurul wulandari XI B
Siti nur windasari XI B
Siti aisyah XII A
Qurrotul a'yun XII A
Liza rufania XII A
Alfiyah XII B
Dina dewi miskiyah XII B
Dwi lestari XII B
Fitriyatul islamiyah XII B
Nur imama XII B
Isnail qomariyah XII B
Ke 18 siswi rumah ( non pondok ) ini berangkat dari As Sholchah jam 12.45 WIB dikawal oleh beberapa guru diantaranya adalah ibu Kamilatin Nisa ( pelatih ), ibu Ninik Desiyanti, SE ( waka kesiswaan ), ibu Ina Novita, S.Pd ( walas XI A ), ibu Maria Ulfa, S.Pd ( dokumentasi ). Kemudian sesampainya dilokasi mereka bergabung dengan peserta dari lembaga dan instansi lain se kecamatan Pohjentrek mulai dari lembaga sekolah ( SD, SMP/MTs, SMA/SMK/MA ) maupun dari instansi pemerintahan desa dan organisasi/lembaga yang lain.


Sebelum kegiatan dimulai, semua peserta mengambil nomor urut lomba, dan MA As Sholchah mendapatkan no urut 83. Masing-masing peserta membentuk barisan dan berangkat sesuai dengan nomor urutnya dengan start lapangan parasrejo dan finish di SMPN 1 Pohjentrek di susukanrejo. Acara berakhir pada pukul 16.00 WIB peserta dari MA As Sholchah kembali menuju madrasah tercinta dengan selamat sentosa. Meskipun belum ada pengumuman pemenang dari pihak panitia mereka merasa senang riang gembira karena sudah berpartisipasi dan berusaha menampilkan yang terbaik (abb)







Postingan populer dari blog ini

Inilah sosok KH. Abdul Hannan Manggisan Tanggul Jember

5 tangga menuju taqwa, pengajian Jumat sore kitab Nashaihul Ibad pondok pesantren putri As Sholchah Warungdowo