OSIM MA AS SHOLCHAH KEMBALI GELAR LDKS PLUS

Sabtu, 24 Desember 2022 OSIM Madrasah Aliyah As Sholchah mengadakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa ( LDKS). Sama seperti tahun sebelumnya, kegiatan tersebut bertempat di taman wisata Telogo Sewu Pandaan, dan diikuti oleh pengurus OSIM periode 2021/2022 bersama pengurus OSIM periode 2022/2023


Peserta berangkat dari As Sholchah menuju lokasi jam 6.30 WIB menggunakan 3 mobil elf didampingi oleh beberapa guru diantaranya adalah ibu Ninik Desiyanti, SE., ibu Nurul Mufidah, S.Pdi, ibu Dina Madaniah, S.Pd., ibu Aprilina, S. Pd, ibu Nuril Bilqis, S.Pd, ibu Chusnul Faridah, S Pd, dan 2 pendamping dari PC.IPPNU kab Pasuruan yaitu mbak Hilda dan mbak Mudrika. 

Acara berjalan dengan lancar dan tertib. Materi LDKS diikuti dengan penuh semangat dan antusias terutama acara fun game yang sangat menyenangkan. Menjelang sore acara selesai, dilanjutkan dengan tamasya religi ke masjid Cheng Ho Pandaan dan berkeliling membeli oleh oleh yang enak enak. (red) 















Postingan populer dari blog ini

Inilah sosok KH. Abdul Hannan Manggisan Tanggul Jember

5 tangga menuju taqwa, pengajian Jumat sore kitab Nashaihul Ibad pondok pesantren putri As Sholchah Warungdowo

Unik dan kreatif ! Kostum gerak jalan MA As Sholchah 2019