Pertama Kali di Pasuruan! Ini Hasil Asesmen Bakat dan Minat (ABM) Santriwati Kelas 12 Madrasah Aliyah As Sholchah

Pertama Kali di Pasuruan! Ini Hasil Asesmen Bakat dan Minat (ABM) Santriwati Kelas 12 Madrasah Aliyah As Sholchah. 

Rabu, 6 Desember 2023, guru BK madrasah Aliyah As Sholchah Ibu Miftahur Rohmah, S.Psi., membagikan raport hasil dari asesmen bakat dan minat (ABM) kepada santriwati kelas 12 Madrasah Aliyah As Sholchah.

ABM yang diselenggarakan oleh kemdikbud pada pertengahan Nopember 2023 secara online tersebut merupakan tes mengukur potensi peserta didik yang dirancang untuk memprediksi kemampuannya pada bidang-bidang khusus serta minat berdasarkan ketertarikannya pada suatu jenis kegiatan atau pekerjaan tertentu. Tujuan ABM adalah memberikan informasi ke peserta didik, satuan pendidikan ataupun orang tua mengenai potensi peserta didik pada bidang-bidang khusus berdasarkan aspek yang diukur sehingga diharapkan dapat membuat arah pengembangan dirinya secara lebih jelas dan terencana.

ABM menjadi suatu langkah strategis dalam membantu peserta didik kelas XII untuk mengidentifikasi dan mengembangkan potensi mereka. Proses ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih mendalam mengenai minat peserta didik, tetapi juga untuk membantu mereka membuat keputusan yang tepat terkait pilihan pendidikan lanjutan.

Dengan menyelenggarakan Asesmen Bakat dan Minat Pusmendik (ABM), MA As Sholchah berkomitmen untuk mendukung peserta didik dalam menjalani proses pengambilan keputusan karir yang cerdas. Semoga kegiatan ini mampu membuka wawasan baru dan memberikan panduan yang berharga bagi peserta didik kelas XII dalam menghadapi perjalanan pendidikan selanjutnya.

Para santriwati sangat antusias menerima dan membaca hasil asesmen tersebut sebagai referensi untuk memilih jurusan dalam kuliah. 

Dari hasil tersebut kepala madrasah berharap agar semua santriwati bisa melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi dengan jurusan yang sesuai dengan bakat dan minatnya. 





As Sholchah Madrasah Juara

Postingan populer dari blog ini

Inilah sosok KH. Abdul Hannan Manggisan Tanggul Jember

5 tangga menuju taqwa, pengajian Jumat sore kitab Nashaihul Ibad pondok pesantren putri As Sholchah Warungdowo

Unik dan kreatif ! Kostum gerak jalan MA As Sholchah 2019