LDKS OSIM MA AS SHOLCHAH PERIODE 2018-2019
![]() |
pengurus OSIM bersama guru pendamping |
- Latihan dasar kepemimpinan siswa (LDKS) sudah tidak asing lagi didengar di kalangan pelajar. Sabtu (26/1), Madrasah Aliyah As Sholchah kembali menyelenggarakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa atau yang lebih dikenal dengan sebutan LDKS. Yang mana kegiatan ini bertempat di Kebun Raya Purwodadi. Kegiatan LDKS ini diikuti oleh pengurus OSIM periode 2017-2018 dan juga pengurus OSIM periode 2018-2019, dan tidak lupa pula beberapa jajaran guru pendamping. Diantaranya adalah waka kesiswaan Ibu Ninik Desiyanti, SE., Ibu Nina Hendayani, dan beberapa staff madrasah juga turut serta dalam kegiatan ini.
Kegiatan ini dimulai pada pukul
08.00 WIB dengan berdirinya MC untuk membacakan rangkaian acara pada kegitan
LDKS tersebut. Pembacaan ayat-ayat suci alquran oleh saudari Siti Ilma
Mukarromah. Dilanjut dengan sambutan yang disampaikan oleh Ibu Ninik Desiyanti,S.E.
selaku pembina OSIM sekaligus peresmiaan dibukanya acara LDKS ini.
![]() |
suasana LDKS di dalam balai kbr lipi |
Tidak sampai di situ, acara
selanjutnya yaitu penyampaian materi. Materi pertama disampaikan oleh pemateri
dari PC IPPNU kab. Pasuruan bernama Dwi Marta. Beliau menyampaikan materi mengenai
bagaimana cara membuat proposal kegiatan yang benar. Materi kedua disampaikan oleh sekretaris PC IPPNU Dina Madaniyah yang juga alumni dari MA As Sholchah. Beliau menyampaikan
materi mengenai pentingnya solidaritas, loyalitas, keterbukaan dan kerjasama
dalam sebuah organisasi.
Selanjutnya
yaitu sambutan dari kepala madrasah As Sholchah, Bapak Nawawi,S.H. yang mana dalam
sambutan ini, beliau memberikan apresiasi kepada pengurus OSIM periode
2017-2018 dan dorongan semangat untuk pengurus OSIM periode 2018-2019. Kemudian
acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh saudari Madinatul Munawaroh. Dengan
dibacakannya doa ini berakhirlah acara LDKS OSIM MA As Sholchah pada jam 13.00 WIB. sebelum pulang semua peserta mampir ke pasar Lawang untuk sekedar membeli oleh - oleh.