Kepala Madrasah Aliyah As Sholchah Beri Penghargaan Kepada Siswi Berprestasi
Senin, 22 Agustus 2022 kepala madrasah aliyah As Sholchah memberikan tropy dan piagam penghargaan kepada siswi yang telah mengikuti Olimpiade Sains Akbar Nasional (OSAN) yang digelar pada tanggal 7 Agustus 2022 dan Kompetisi Sains Madrasah ( KSM) tingkat kabupaten yang digelar pada tanggal 13 Agustus 2022 yang lalu.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, bahwa dalam kompetisi tersebut siswi madrasah aliyah As Sholchah berhasil mengukir prestasi yang cukup membanggakan, yaitu ;
1. Azka Rifda Nabila peraih medali perunggu mapel ekonomi pada Olimpiade Sains Akbar Nasional 2022
2. Dita Nabila juara 3 mapel kimia terintegrasi KSM tingkat kabupaten 2022
3. Siti Amiliyatuz Zahroh juara harapan 1 mapel fisika terintegrasi KSM tingkat kabupaten 2022
4. Nadiyatul Mufidah juara harapan 2 mapel kimia terintegrasi KSM tingkat kabupaten 2022
Dalam kesempatan itu, kepala madrasah juga memberikan hadiah bingkisan untuk guru pembimbing para juara tersebut, yakni ibu Indri Widiyanti, S. Pd dan ibu Ninik Desiyanti, SE.
Selamat kepada sang juara dan semua peserta kompetisi. Teruslah berjuang dan berprestasi.
As Sholchah Madrasah juara!