TIM ALBANJARI AS SHOLCHAH SEMAKIN MANTAB
Sabtu, 12 Nopember 2022 tim albanjari putri As Sholchah tampil impresif dalam festival albanjari Gus Muhaimin tingkat Jawa Timur 2022. Acara tersebut digelar selama 2 hari bertempat di masjid Gusdur Bendungan Kraton Pasuruan.
Meski harus bersaing dengan banyak tim putra dari berbagai kabupaten/kota se Jawa Timur, mereka tampil tidak mengecewakan dan mendapat skor yang cukup tinggi yaitu 91.