PADUS DAN AL-BANJARI MA AS SHOLCHAH TAMPIL DALAM PELANTIKAN PC IPPNU KAB. PASURUAN
Ratusan
peserta mengikuti acara pelantikan pengurus PC IPPNU Kabupaten Pasuruan. Acara
tersebut diselenggarakan di Aula KH. Achmad Djufri Graha PC NU Kab. Pasuruan.
Pelantikan yang dihadiri oleh Bupati Kab. Pasuruan, H.M.Irsyad Yusuf,SE,M,MA.,
ketua muslimat NU Kab. Pasuruan, Dra. Hj.Aida Fitriati,M.pd.I serta ketua PCNU
Kab. Pasuruan, K.H.Imron Mutamakkin. Acara tersebut berlangsung dengan lancar
dan khidmat, para pelajar putri yang mengenakan jas almamater tersebut dilantik
di gedung PC NU Kab. Pasuruan pada pukul 10.30 WIB, Ahad (30/04/2017).Selain
dihadiri oleh tokoh-tokoh penting NU, acara pelantikan tersebut juga mengundang
22 pimpinan anak cabang, 70 anak ranting, 25 pimpinan komisariat dan 40
pimpinan ranting IPPNU diseluruh Kabupaten Pasuruan.
Acara yang
bertema "Satukan Tekad Untuk Memantapkan Roda Organisasi" itu
melantik pengurus PC IPPNU baru Kab. Pasuruan masa bhakti 2017-2019. Dari
sekian banyak pengurus PC IPPNU Kab. Pasuruan yg dilantik pagi itu, ada
beberapa pelajar yang berasal dari MA As-Sholchah, mereka adalah Dina
Madaniah sebagai sekretaris, Elhama sebagai anggota Departemen Hubungan
Pesantren, Susanti sebagai anggota Badan Usaha Mandiri, Tholabatul Mufidah
sebagai anggota Departemen Jaringan Komunikasi dan Informasi, serta Mutmainnah
sebagai anggota Lembaga Penelitian dan Pengembangan.
Merupakan
sebuah kebanggaan tersendiri bagi para dewan guru MA As-Sholchah, karena dengan
adanya acara pelantikan tersebut menjadikan sebuah pembuktian bahwa bekal ilmu
yang diperoleh disekolah juga berguna dan bermanfaat di organisasi-organisasi
yang ada disekitar masyarakat. Selain itu, tim Paduan Suara dan tim Al-Banjari
As-Sholchah diundang untuk tampil dalam acara pelantikan tersebut.
![]() |
Siswi MA As Sholchah yang masuk dalam dalam jajaran pengurus PC IPPNU Kab. Pasuruan |